Mendadak Mantai Balekambang

Mendadak Mantai Balekambang

Pure Kecil di Pulau Batu lepas Pantai Balekambang

Nyunset setelah ujian, ya tanggal 2 Juni 2018 aku dan ketiga temanku pergi ke Kota Malang dengan misi tes Perguruan Tinggi Negeri. Kami tes disalah satu politeknik favorite di Jawa Timur, ada yang beneran serius daftar kuliah ada pula yang cuma iseng atau ikut-ikutan sih tapi tidak masalah yang terpenting menikmati sebuah perjalanan. Yeeey.., kami berangkat hari Jum’at tanggal 1 Juni 2018 menggunakan sebuah mobil dari awal perjalanan sudah seru dari yang coba tol baru legundi eh malah salah jalan lalu muter-muter dulu di kota Sidoarjo dan mampir sholat ples buka puasa. Setelah itu perjalanan kita lanjutkan lewat porong lalu arteri dan masuk ke tol arah Malang. Sesampainya dikota Malang kita menikmati suasana terlebih dahulu berkeliling kota tanpa tujuan dan jajan di pinggir jalan di kota apel ini. 

Numpang Narsis di Blog Sendiri


Setelah dirasa puas kami berniat untuk menginap dikontrakan temannya Dimas, biasa nyari gratisan dari pada di penginapan sayang uang mending uangnya buat jalan-jalan haha. Muter-muter dan muter dari gang ke gang yang lain dan akhirnya kesasar salah alamat ya kami konyol sampai mendatangi kos cewek alamat nya sih sama dari nama perumahan, blok dan nomernya pun udah sama eh ternyata ada 2 perumahan yang memang sama tapi ada bedanya yaitu perumahan *tit sensor atas dan perumahan *tit sensor bawah. Dari awal masuk perumahan sudah dicurigai oleh pak satpam karena kami ngeyel diantarlah kami di alamat itu kalo itu beneran kos cewek sampai ada bapak-bapak yang sensi karena mungkin kita dikira punya niat buruk yaitu ngapelin cewek-cewek ditengah malam, ya kita datang sekitar jam 11 malam wajar sih di kira buruk karena cowok malam-malam datang ke kos cewek. What? Apa yang kamu pikirkan pertama kali? Ya betul, pasti itu ......


Lalu akhirnya kita keluar dari perumahan itu dengan saling berdebat, ya namanya remaja. Dimas menelepon temannya dan meminta alamat lagi yang benar dan jelas tentunya biar tidak kayak lagunya mbak Ayu “Alamat Palsu”. Muter dan muter lagi akhirnya sampai juga di kontrakan temannya Dimas, sampainya di kontrakan eh kosong tidak ada penghuninya dan kontrakan tidak dikunci yang lebih parah didalamnya banyak laptop dan gadget berserakan. Kalo ada maling yang tau ada rumah kayak gini pasti para maling berlomba-lomba untuk maling haha.  Kita langsung melepas lelah dengan tiduran sambil menunggu temannya Dimas pulang dari kampus. Yah kita disambut dengan baik dan ramah oleh mereka sampai makan sahur pun udah di siapin hehe terimakasih banyak ya bro sori ngerepotin “semoga orangnya baca”.


Pagi-pagi kita bergegas untuk mandi eh tidak bergegas sih karena udara di Malang kan dingin jadi ya mandinya males-malesan paling cuma cuci muka yang penting pakai parfum yang banyak biar wangi terus cewek-cewek dikampus pada nempel *bercanda. Berangkat ke kampus untuk siap berperang! Lebay banget. Perang! Jawabnya aja asal yakali dikata perang, haha stop! Tidak apa-apa biar dramatis kayak mereka yang benar-benar pengen kuliah disitu ehm. Ujian pun dimulai, sekitar 150 menit bermeditasi dengan soal, berpikir tujuh keliling dan berharap hidayah datang agar jawaban benar lalu lulus dan resmi jadi Mahasiswa. Kayaknya keren ya jadi seorang mahasiswa ikutan demo menyuarakan aspirasi masyarakat uhuy. 


Keindahan Sunset

Teng-Tong waktu ujian telah usai dan bergegas keluar ruangan dan cabut dari kampus. Waktu masih menunjukan jam 11.30 masih pagilah berpikir mau ngapain ya.. dan terceletus ide untuk nyunset di Pantai Balekambang Malang. Sayang jauh-jauh dari kota Gresik tidak mampir ke pantai dulu akhirnya kita bergerak dari Kota Malang ke arah selatan dengan tujuan Desa Srigono Kecamatan Bantur yang berjarak sekitar 57km dari kota Malang. Rute yang kita lalui yaitu Malang Kota-Kepanjen-Pagak-Bantur-Balekambang yang kita tempuh kurang lebih 2jam perjalanan.

Main Air

Ayunan Spot Foto yang Indah

Pantai Balekambang adalah salah satu pantai dipesisir selatan Kota Malang dengan pasir putih yang halus dan Pura Kecil diatas Pulau Batu yang berjarak 100 meter dari lepas pantai. Pantai Balekambang tidak hanya sebagai tempat wisata alam namun juga wisata religi tidak sedikit wisatawan yang datang untuk melakukan ritual ataupun hanya menikmati suasana pantai berpasir putih ini. Untuk fasilitas di Pantai ini sudah cukup bagus, seperti Mushola, toilet, flying fox dan lain-lain. Disini juga ada penginapan loh dari yang murah sampai yang mewah harganya pun cukup terjangkau jadi untuk teman-teman yang pengen nginap dan tidak ribet mendirikan tenda bisa sewa penginapan aja kalo aku sih lebih baik mendirikan tenda yaiyalah sayang duit hehe dan juga lebih seru tidur ditenda sih. Pantai ini sangat indah tidak salah jika Pantai Balekambang merupakan salah satu destinasi wisata alam unggulan dan favorite di Malang. Jadi bagi kalian yang pengen mantai di Malang jangan sampai tidak ke Balekambang. Oke! Untuk tiket masuknya per orang 15ribu dan untuk kendaraan mobil 10ribu untuk motor ataupun bus mungkin 5ribu dan 15ribu.

Pasir Putih yang Halus

Bebatuan yang eksotis

Sambil menunggu adzan maghrib kita selfie dan bermain menikmati suasana pantai yang sejuk dan damai. Otak yang tadinya panas jadi dingin lagi. Untuk menu buka puasa ku yaitu krengsengan sea food enak dan harganya murah cuma 15ribu pokoknya disini serba 15ribu banyak menu yang tersedia dan maknyus pokonya. Cobain, gak akan nyesel deh. Setelah senja menyapa dan menyantap hidangan yang uenak kita bergegas kembali pulang ke kota Pudak. Sekian..

Fasilitas dan Kebersihan yang cukup baik


Dan itu sedikit cerita ku perjalanan ke Pantai Balekambang, tunggu cerita perjalananku selanjutnya ya man teman salam lestari dan OJO NYAMPAH. Suwun....,


*jomblo cuma bisa mandangin kayak gini* 















Comments

Popular posts from this blog

SARUNG TENUN TRADISIONAL KHAS GRESIK

Pesona Gunung Penanggungan "si kecil cabe rawit"

Ngabuburit di Bendung Gerak Sembayat